Kisah Sebuah Peluru yang Baru Mencapai Sasaran Setelah 1 Tahun Kemudian

Yang namanya nasib, yang namanya kejadian buruk kadang memang tidak bisa dihindari. Seperti kisah yang terjadi pada seorang pria berikut ini. Pria itu selamat dari sebuah peluru yang diarahkan padanya. Tapi, satu tahun kemudian nyawanya melayang oleh peluru yang sama, bagaimana hal itu bisa terjadi?


Seperti kabar yang banyak beredar, salah satunya seperti di lansir tahupedia.com, ada seorang pria yang berakhir tragis karena satu peluru yang sempat akan merenggut nyawanya satu tahun sebelumnya. Cerita sedih itu melibatkan dua kejadian berbeda yang bermuara pada satu benda yang sama.

Di ceritakan, seorang pria bernama Henry Ziegland telah memutuskan hubungan cintanya dengan sang pacar. Saat itu adalah tahun 1983 yang pada akhirnya membuat sang kekasih melakukan bunuh diri.

Atas kejadian bunuh diri itu, sang kakak wanita tadi tidak terima dan ingin membalas dendam. Sang kakak tadi pun disebutkan ingin membunuh si laki-laki yang bernama Henry.

Kejadian berikutnya, sang kakak pun menembak Henry dengan sebuah piston. Beruntung, tembakan itu meleset, tapi peluru dari pistol itu bersarang di sebuah pohon di taman rumah sang pria bernama Henry. Saat itu peluru hanya mengenai sedikit muka pria itu.

Siapa sangka keberuntungan yang terjadi saat itu menjadi akhir yang tragis bagi hidup Henry? Ya, satu tahun kemudian, pohon tersebut sudah sangat tua. Pohon tersebut akhirnya akan dipotong. Sayangnya, Henry memutuskan untuk meledakkan pohon tersebut dengan beberapa peledak.

Saat pohon tua itu meledak, rupanya peluru yang sama melesat dan mengenai si Henry. Pada akhirnya, peluru yang sudah tidur selama setahun itu sukses mencapai sasaran, merenggut nyata pria yang telah memutuskan kekasihnya tersebut.

Seolah seperti karma yang tak bisa lepas dari pemiliknya ya? Seolah balasan yang memang harus diterima oleh pria malang tersebut. Mungkin saja, tapi terlepas dari semua itu, hati-hati memang sudah sepatutnya dilakukan oleh semua orang.

Back To Top