Contohcerita.com - ini fiksi ya. Kalau ada seseorang yang ada di depan rumah tetapi tidak dikenal, pokoknya misterius gitu, kira-kira bagaimana perasaan anda? Nah, berikut ini ceritanya seperti cerpen singkat tentang misteri yang belum terpecahkan. Seperti apa, silahkan dinikmati.
Kisah Cowok Misterius di Depan Rumah |
Malam itu, sepulang aku dari kampus kulihat seorang pria berkerudung sedang mengawasi gerak gerik rumahku.
Siapakah itu aku tak terlalu memperhatikan, aku sengaja masuk melalui pintu belakang rumah agar orang itu tak mengetahui kepulanganku dan masuk kedalam rumah.
Dengan perasaan agak takut aku memperhatikan setiap gerak gerik orang yang ada di depan rumahku dengan kamera ku.
Kalau kalau orang itu berbuat macam macam suatu saat aku sudah memiliki bukti yang konkrit untuk menjeratnya ke dalam penjara.
Lama ia berjalan kesana kemari seperti sedang menunggu seseorang. Namun aku semakin penasaran sebenarnya apa yang sedang ia lakukan dan apa maksudnya.
Hampir dua jam aku terus memperhatikan setiap gerak geriknya untuk meyakinkan apa sebenarnya niat yang hendak ia lakukan.
Kulihat dari kamarku ia merokok dengan enaknya. Seperti tak punya dosa memata - matai rumah orang tanpa izin dan permisi.
Mamah kulihat tak ada dirumah saat aku pulang dari kampus. Biasanya mamah tau apa yang ada didalam rumah. Selang beberapa menit bi Sumi datang ke kamarku dan membawakan teh hangat dan sebongkah roti.
Tanpa ragu aku menyuruh bi Sumi untuk melihat dari jendela kamarku dan ku tanyakan apa dia tau siapa orang yang ada didepan rumah ku itu.
Namun bi Sumi juga tak mengetahui siapa orang yang ada di depan rumah ku itu. Selang beberapa waktu kulihat mamah pulang dengan mobil barunya.
Setelah mamah masuk kedalam rumah aku langsung menanyakan siapa yang ada didepan rumah mengapa gerak geriknya mencurigakan.
Sambil tertawa mamah menjawab" sayang itu satpam baru kita, kamu tak perlu curiga". Dengan tersentak aku bicara, mengapa mamah tak memberitahu ku sebelumnya. (Gunarto)