Partai Nasdem telah menunjuk Ridwan Kamil yang merupakan walikota Bandung saat ini untuk maju ke pilihan gubernur Jawa Barat 2018 nanti. Partai Nasdem sendiri menunjuk Ridwan Kamil, karena Surya Paloh sebagai ketua umum melihat Ridwan Kamil mempunyai sisi baik sebagai jiwa pemimpin.
Partai Nasdem bersedia menjadi partai pengusung Ridwan Kamil dalam pilihan gubernur Jawa Barat. Menurut Surya Paloh, pengusungan Ridwan Kamil ke pilihan gubernur Jawa Barat merupakan sebuah bukti bahwa Nasdem tidak mengenal adanya politik mahar.
Karena pihaknya memilih orang yang memang tidak berpartai seperti Ridwan Kamil. Sehingga nantinya bila Ridwan Kamil terpilih menjadi gubernur Jawa Barat, tidak ada transaksional yang mengatasnamakan politik mahar, yang hanya menguntungkan partai politik bukan menguntungkan masyarakat.
Dari masyarakat dan bekerja untuk masyarakat, bukan untuk segolongan, dan segelintir orang, apalagi untuk partai. Tetapi bekerja untuk untuk semua golongan masyarakat, suku, etnis, dan agama.
Banyak netizen yang memberikan pujian kepada Ridwan Kamil dan juga Nasdem, tetapi juga ada yang menghujah penusungan Ridwan Kamil.
Menurut netizen yang senang dengan langkah Nasdem mengusung Ridwan kamil pada pilihan gubernur Jawa Barat, mengatakan partai Nazdem bisa menjadi sebuah percontohan untuk semua partai-partai di Indonesia.
Karena memang Nasdem sendiri mengakui bahwa pihaknya belum bisa mencetak kader terbaik, sehingga lebih memilih mengusung orang yang berjiwa negarawan seperti Ridwan Kamil.
Yang diharapkan bisa membawa kemajuan untuk daerah Jawa Barat dan juga Indonesia. Selain itu dengan mengusung Ridwan Kamil bisa menjadi bukti bahwa Nasdem tidak mengenal adanya mahar dalam politik.
Sedangkan komentar berupa hujahan juga sempat disampaikan oleh netizen di media sosial. Yang mengatakan atau memberikan komentar," "pantesan aja @ridwankamil mesra sama nasdem. Ternyata anggota syiah laknatullah #antisyiahindonesia #antisyiah #syiahbukanislam."
Pesan tersebut langsung mendapat komentar dari Ridwan Kamil, dan Ridwan kamil sendiri akan mengambil tindakan tegas untuk orang-orang yang berkomentar seperti di atas. Menurut Ridwan Kamil cuitan media sosial di atas adalah sebuah fitnah yang dibuat oleh orang-orang tidak bertanggung jawab. (Arif Purwanto)