Baru-baru ini ada kejadian musibah yang sedang hangat diperbincangkan. Seorang anak TK, diterkam harimau saat berwisata di Jawa Timur Park II, Kota Batu. Anak malang itu sendiri merupakan salah satu murid TK di Kediri.
Kejadian tersebut terjadi saat bocah yang masih berumur 4 tahun tersebut hendak menuju pintu keluar. Ketika itu mereka sedang berwisata. Menurut sang ibu, ketika itu mereka sedang melintasi sebuah spot khusus untuk foto hewan.
Saat mereka melintas, ada seekor harimau Benggala yang sedang dituntun oleh seorang pawang. Harimau tersebut berusia sekitar 7 bulan.
Kemudian, anak lain yang ada di sekitar tempat tersebut kemudian berteriak ketika melihat hewan tersebut.
Sang hewan secara tiba-tiba langsung menerkam si bocah. Harimau itu sempat mencengkram punggung dan tengkuk bocah malang tersebut. Bahkan, tubuh bocah itu sempat terseret beberapa langkah oleh hewan tersebut. Pawang dan juga sang ibu tidak bisa berbuat banyak.
Beberapa waktu kemudian sang pawang yang dibantu oleh rekannya berhasil menyeret hewan buas tersebut menjauhi sang anak.
Korban kemudian sempat mendapatkan pertolongan pertama di klinik setempat untuk kemudian di rujuk ke RS Baptis Kota Batu untuk mendapatkan perawatan.
Menurut sang ibu, saat kejadian, korban yang bernama Triana Ayu Putri sama sekali tidak menangis, bahkan saat sudah di bawa ke rumah sakit pun anaknya tidak menangis.
Meski begitu sang ibu tetap khawatir atas trauma yang mungkin dialami oleh sang anak. Demikian seperti dilansir liputan6.com. Mudah-mudahan cerita tragis itu tidak terjadi lagi. Dan semoga korban cepat sembuh dan tidak mengalami trauma yang berarti.